Konfigurasi Transparent Proxy Di Mikrotik

ASSALAMUALAIKUM WR.WB.


Disini saya akan menjelaskan bagaimana membuat transparent proxy di mikrotik.



A.PENGERTIAN
Server proksi atau peladen pewali adalah sebuah perantara (sistem komputer atau aplikasi) yang bertindak sebagai perantara permintaan dari penggunalayan (client) mencari sumber daya dari peladen lain.

B.MAKSUD & TUJUAN
- Agar menambah kinerja jaringan kita dan sebagai pengaman pada jaringan kita.
C.LATAR BELAKANG
- Sebelum kita mengatur Web Proxy kita konfigurasi transparent proxy terlebih dahulu.

D.ALAT & BAHAN
- Mikrotik
- Laptop/Pc
- Koneksi Internet.

E.LANGKAH KERJA

1.Pertama kita buka winbox terlebih dahulu.

2.Masuk ke menu IP > Web Proxy.

 

3.Kemudian pada enable kita centang, port tuliskan 8080 ,cache administrator kita isi sesuai keinginan ,cache on disk di centang agar penyimpanan mengarah ke hardisk , max. Cache size saya beri unlimited bila sudah klik apply > ok.

4.Setelah itu masuk ke menu IP > Firewall lalu pilih NAT klik pada tanda (+).
 5.Masuk ke tab General pada Chain pilih dstnant, Protocol pilih 6 (tcp), pada Dst.Port pilih 80.

 6.Masuk ke menu tab Action pada kolom Action pilih redirect dan To Ports isikan 8080, Bila sudah klik apply > ok.

7.Kita masuk ke browser kita coba browsing beberapa menit.
8.Kita masuk ke menu IP > Web Proxy lalu klik pada tab status pada log akan muncul tampilan tampilan yg kita browsing tadi artinya konfigurasi kita sudah berhasil.



F.KESIMPULAN
Dalam konfigurasi ini cache size nya akan menyesuaikan RAM yang ada pada mikrtotik kita, dan kita juga bisa mendambahkan penyimpanan eksternal menggunakan Flashdisk, dengan catatan mikrotik kalian suport USB.

G.REFERENSI


SEKIAN DARI SAYA SEMOGA BERMANFAAT
WASSALAMUALAIKUM WR.WB.
0 Komentar untuk "Konfigurasi Transparent Proxy Di Mikrotik"

Back To Top